REAKSIMU– Baru beberapa hari resmi menjabat sebagai Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pulau Taliabu, Damridin Rahman, langsung mengambil langkah cepat untuk melakukan pembenahan menyeluruh di sektor pendidikan.
Saat dikonfirmasi wartawan, Rabu 3 Desember 2025, Damrudin mengungkapkan bahwa pesan pertama yang disampaikan Bupati Pulau Taliabu, Sashabila Mus, saat menyerahkan SK pengangkatan adalah Lakukan reformasi pendidikan.
Dalam menterjemahkan instruksi tersebut, ia menegaskan bahwa langkah awal yang akan dilakukannya adalah turun langsung ke lapangan.
“Mulai besok, saya bersama seluruh pegawai struktural di lingkup Dinas Pendidikan akan melakukan road show, menyambangi semua satuan pendidikan baik formal maupun non-formal. Mulai dari PAUD, TK, SD, SMP hingga PKPM,” ucapnya.

Menurutnya, tujuan utama dari road show tersebut adalah memastikan seluruh satuan pendidikan berjalan sesuai standar yang diharapkan.
“Banyak hal yang akan kami lakukan. Kami membentuk tim untuk melakukan klarifikasi dan validasi terhadap kondisi satuan pendidikan, mulai dari sarana prasarana, kurikulum, guru dan tenaga pendidik, hingga mengidentifikasi sekolah-sekolah yang belum memiliki aliran listrik atau berada di wilayah blank spot,” jelasnya.
Dikatakannya, data hasil kunjungan tersebut, akan dihimpun secara menyeluruh sehingga Dinas Pendidikan memiliki basis data yang akuntabel dan valid.
“Pada akhirnya, kita akan mendapatkan profil pendidikan Kabupaten Pulau Taliabu yang lengkap. Itu target langkah pertama kami, hanya tiga hari setelah dilantik,” katanya.

Damrudin menuturkan, setelah rangkaian road show selesai, langkah berikut yang menjadi fokus adalah penataan internal Dinas Pendidikan. Ia menegaskan tidak akan ada lagi pola kerja parsial.
“Semua harus kerja tim. Mulai dari tim BOS, tim PIP, tim Revitalisasi, hingga tim yang akan memikirkan perubahan nomenklatur satuan pendidikan,” ungkapnya.
Rencana perubahan nomenklatur tersebut akan dikonsolidasikan bersama Bupati dan dituangkan melalui Peraturan Bupati.
“Kita targetnya pada akhir tahun, minimal pada bulan Desember, Dinas Pendidikan sudah memiliki profil lengkap terkait kondisi pendidikan di Pulau Taliabu,” pungkasnya. (fkn/red)

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod tempor
Jangan Tampilkan Lagi
Ya, Saya Mau !